Tradisi Pegulat pada keluarga Dwayne “The Rock” Johnson

tahukah anda bahwa Dwayne memang berasal dari keluarga pegulat profesional, dimulai dari sang Kakek Peter Maivia, lalu ayahnya Rocky Johnson, hingga akhirnya Dwayne juga ikut menjadi pegulat dari World Wrestling Entertainment (WWE) di Amerika

Siapa yang tidak mengenal aktor Hoolywood berbadan kekar Dwayne “The Rock” Johnson ? ia merupakan seorang mega bintang yang masuk dalam daftar aktor dengan beyaran termahal saat ini. bisa dikatakan semua film Box Office yang dibintanginya menghasilkan keuntungan dan sangat ditunggu para penggemarnya.

Tapi tahukah anda bahwa Dwayne memang berasal dari keluarga pegulat profesional, dimulai dari sang Kakek Peter Maivia, lalu ayahnya Rocky Johnson, hingga akhirnya Dwayne juga ikut menjadi pegulat dari World Wrestling Entertainment (WWE) di Amerika.

Kabar terbaru dari Dwayne adalah dia “sangat bangga” bahwa putrinya yang saat ini  berusia 18 tahun, ternyata juga mengikuti jejaknya dengan memasuki dunia gulat profesional. Nampaknya istilah “buah jatuh tidak jauh dari pohonnya” sedang terjadi juga kepada dirinya.

Adalah Simone Alexandra Johnson, ia adalah putri Dwayne dengan mantan istrinya Dany Garcia. Simone diketahui secara resmi telah menandatangani kontraknya dengan WWE pada bulan Februari lalu setelah sebelumnya terlibat dalam pelatihan gulat. Dwayne pun mengatakan bahwa Putrinya adalah pegulat termuda yang bernaung dibawah badan WWE.

dwayne johnson 2

Dwayne menambahkan “ini merupakan suatu kehormatan jejaknya diikuti oleh putriku di langkah kakiku, tetapi yang lebih penting.. dia benar-benar ingin membuat dan merintis jalannya sendiri”

https://youtu.be/JL98XMTR_Rk

Rasanya kami di redaksi tikum.id pun tidak sabar ingin melihat aksi dari Simone, karena selain ia memiliki sejarah gulat yang kental di keluarganya dengan berbagai titel Juara, kami pastikan dia akan mendapatkan mentor dan pelatih terbaik dalam hal Gulat dari Ayahnya. Bagaimana menurut anda sobat tikum ? 

“Success isn’t always about ‘Greatness’, it’s about consistency. Consistent, hard work gains success. Greatness will come.”
Dwayne “The Rock” Johnson

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.