Tikum Woman – Dari serum hingga masker wajah, rekomendasi 7 skincare lokal ini hadirkan formula vegan, cruelty-free, dan aman untuk berbagai jenis kulit orang Indonesia.
Susah mencari skincare yang vegan sekaligus berlabel cruelty-free? SobatTikum mungkin berpikir kalau produk seperti itu buatan luar negeri yang mahal. Akan tetapi, sekarang pilihan produk perawatan kulit lokal mulai banyak yang memiliki label vegan dan cruelty-free. Selain aman dan memiliki banyak varian, produk perawatan kulit ini bisa diperoleh dengan mudah secara online atau lewat akun medsos resmi mereka.
Inilah tujuh merek produk skincare lokal yang tidak hanya vegan, tetapi juga berkhasiat dan dibuat secara etis!
True to Skin
True to Skin cocok buat SobatTikum yang menyukai produk tanpa banyak embel-embel atau bahan tambahan berbahaya. Produk mereka dikemas dengan desain merek yang sederhana dan secara jelas menyantumkan bahan utamanya. Salah satu bahan utama True to Skin adalah bakuchio, yaitu ekstrak tanaman asal India bernama babchi.
True to Skin terdiri dari beragam produk, mulai dari serum dan pelembab hingga masker gel dan serum mata. Harganya relatif terjangkau dan formulanya cocok untuk kulit sensitif.
Beauty Boss
Beauty Boss diciptakan oleh dr. Dessie Natalie sehingga formulanya dijamin aman untuk kulit. Selain vegan dan cruelty-free, Beauty Boss aman dari bahan seperti paraben, merkuri, dan hydroquinone. Rangkaian produk Beauty Boss cukup lengkap seperti sabun pembersih, pelembab, serum, dan masker wajah. Ada juga rangkaian produk anti aging untuk merawat kulit SobatTikum seiring pertambahan usia.
Sensatia Botanicals
Ingin coba produk perawatan kulit asal Bali? Sensatia Botanicals hadir lewat rangkaian produk yang ramah di semua jenis kulit sejak tahun 2000. Ciri khasnya adalah tidak terlalu berbusa atau memiliki wangi berlebih, cocok untuk kulit sensitif yang tidak tahan dengan bahan-bahan tambahan untuk membuat busa atau parfum. Produknya antara lain sabun wajah tanpa busa, sabun mandi, minyak pelembab, krim wajah, hingga odol dan masker.
Hebatnya lagi, kemasan Sensatia Botanicals terbuat dari hasil daur ulang plastik!
Somethinc
Satu lagi merek skincare lokal yang lebih mementingkan isi ketimbang tampilan luar. Somethinc cenderung minimalis dalam kemasan dan merek, tetapi khasiatnya dijamin tidak kalah dari produk luar. Rangkaian produknya cukup banyak, tetapi serumnya termasuk produk paling populer. Produk Somethinc tidak memiliki wangi berlebihan dan cocok untuk kulit sensitif.
Solusi
SobatTikum yang ingin mencoba produk bernama besar bisa memilih Solusi dari Martha Tilaar. Rangkaian produk skincare Solusi adalah produk Indonesia pertama yang mendapat sertifikasi organik internasional dari EcoCert. Rangkaian produknya mengandung minyak biji anggur, licorice, dan ekstrak alami lainnya. SobatTikum bisa menemukan produk untuk perawatan siang dan malam plus krim tabir surya untuk kulit lebih sehat.
Lacoco en Nature
Lacoco en Nature adalah produk skincare yang cocok untuk kulit pria dan wanita. Selain produk yang lengkap, Lacoco en Nature juga menerapkan inovasi produk yang membuat penggunaannya lebih mudah. Misalnya, masker wajah Lacoco dibuat agar lebih pas dengan kontur wajah dan tidak mudah bergeser. Maskernya juga bisa terurai hanya dalam waktu enam minggu sehingga tidak menumpuk dan menjadi sampah.
Skin Game
Ingin produk lokal yang cocok untuk kulit berjerawat? Skin Game hadir memenuhi kebutuhan SobatTikum. Produk ini baru hadir pada tahun 2020, tetapi sudah mendapat banyak respons positif. Rangkaian produknya terdiri dari sabun wajah, krim, masker, hingga serum. Semua terbuat dari bahan alami yang ramah di kulit, cocok untuk pria dan wanita.
Terapkan prinsip vegan dan cruelty-free saat belanja 7 skincare agar kulit terawat sekaligus bisa berkontribusi untuk lingkungan. sebagai rekomendasi Pilih produk-produk lokal ini untuk belanja SobatTikum berikutnya.