Konser Perpisahan Aerosmith ‘Peace Out’ Tour, Mulai dari September-Januari 2024

Usia anggota Band Aerosmith yang sudah melebihi 70 tahun menjadi salah satu alasan kenapa grup rock legendaris ini mengucapkan selamat tinggal dalam Konser Musik. Anda pengemar Band ini?

Tikum.id Musik – Usia anggota Band Aerosmith yang sudah melebihi 70 tahun menjadi salah satu alasan kenapa grup rock legendaris ini mengucapkan selamat tinggal dalam Konser Musik. Anda pengemar Band ini?

<img decoding=

Aerosmith merupakan grup rock asal Amerika Serikat yang terbentuk pada tahun 1970 di Kota Boston. Mereka disebut-sebut sebagai band hard rock Amerika terlaris sepanjang masa, dengan jumlah penjualan melebihi 150 juta rekaman di seluruh dunia, termasuk lebih dari 85 juta rekaman di AS.

Umumkan Tur Perpisahan, Usai Setengah Abad Berkarya

Kabarnya, grup rock legendaris ini akan menggelar tur terakhir untuk merayakan kebersamaan mereka selama 50 tahun lebih. Tur perpisahan yang diberi tajuk “Peace Out” akan dimulai di Philadelphia pada tanggal 2 September tahun ini dan berakhir di Montreal pada tanggal 26 Januari tahun depan.

Dalam tur tersebut, Aerosmith akan mengunjungi 40 kota di seluruh Amerika Utara, termasuk kota-kota besar seperti New York, Toronto, Los Angeles, dan Chicago. Tak ketinggalan, mereka juga akan menyambangi kampung halaman mereka di Boston untuk merayakan malam pergantian tahun.

Sebagaimana diberitakan The Guardian, Aerosmith mengatakan, “Ini bukan good bye, ini peace out.” Lebih lanjut, mereka juga mengajak penggemar dan mengatakan, “Siap-siap dan berjalanlah kemari, kalian akan menyaksikan pertunjukan terbaik sepanjang hidup kami.”

Dilansir dari AP News, gitaris Joe Perry percaya bahwa sekarang adalah saat yang tepat untuk mengucapkan selamat tinggal, terutama mengingat setiap anggota pendiri band yang telah berusia lebih dari 70 tahun. Bahkan sang vokalis Tyler menjadi anggota tertua dengan usianya yang ke-75 tahun. Tur perpisahan ‘Peace Out’ akan melibatkan kehadiran vokalis asli mereka, Steven Tyler, gitaris utama Joe Perry, gitaris Brad Whitford, dan bassist Tom Hamilton. Namun, Joey Kramer, drummer pendiri mereka, tidak akan hadir di atas panggung.

Aerosmith mengatakan bahwa Kramer memutuskan untuk tidak ikut serta dalam tanggal saat ini di tur yang akan datang. Dia tetap menjadi bagian grup, tetapi telah mengambil cuti untuk memfokuskan perhatiannya pada keluarga dan kesehatannya. Sementara itu, Drummer John Douglas akan terus bermain di posisinya. Perry menyebut Kramer sebagai saudara mereka. Band ini mengatakan bahwa kehadiran legendarisnya di balik drum akan sangat dirindukan. Sebelum tur 40 hari berakhir, Perry mengisyaratkan kemungkinan penambahan kota-kota lain, baik di dalam negeri maupun internasional.

Jadwal Aerosmith Farewell Tour

Mengutip situs resmi Aerosmith, berikut adalah jadwal tur perpisahan mereka yang akan turut diramaikan oleh bintang tamu spesial The Black Crowes.

2 September : Philadelphia, PA
6 September : Pittsburgh, PA
9 September : Elmont, NY
12 September : Toronto, ON
15 September : Chicago, IL
18 September : Detroit, MI
21 September : Cleveland, OH
24 September : Raleigh, NC
27 September : Washington DC
11 Oktober : Tampa, FL
14 Oktober : Atlanta, GA
17 Oktober : Charlotte, NC
20 Oktober : Sunrise, FL
23 Oktober : Austin, TX
26 Oktober : ST Louis, MO
29 Oktober : Indianapolis, IN
1 November : San Antonio, TX
4 November : Tulsa, OK
7 November : Dallas, TX
10 November : Omaha, NE
13 November : ST Paul, MN
16 November : Kansas City, MO
19 November : Denver, CO
22 November : Salt Lake City, UT
25 November : Portland, OR
28 November : Seattle, WA
1 Desember : San Francisco, CA
4 Desember : San Jose, CA
7 Desember : Los Angeles, CA
10 Desember : Phoenix, AZ
28 Desember : Newark, NJ
31 Desember : Boston, MA
4 Januari : Cincinnati, OH
7 Januari : Louisville, KY
10 Januari : Nashville, TN
13 Januari : Knoxville, TN
16 Januari : Buffalo, NY
19 Januari : New York, NY
23 Januari : Columbus, OH
26 Januari : Montreal, QC

Itulah informasi seputar tur perpisahan Aerosmith yang akan dihelat 2 September mendatang hingga 26 Januari tahun depan. Apakah kamu tertarik terbang ke Amerika untuk menyaksikan langsung penampilan terakhir mereka?

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.