Tikum Games – Di waktu abad pertengahan, dalam game Age of Empires II yang menjadikan Definitive Edition dan Age of Empires IV, menceritakan sejarah tokoh-tokoh pahlawan yang di negara mereka masing-masing seperti Joan of Arc (Prancis), Attila the Huns (Huns), William the Conquored (England), Genghis Khan (Mongols), dan sebagainya. Juga pada game Age of Empires III yang berbeda dengan yang lain, menceritakan zaman kolonial pada tahun 1500-an hingga tahun 1850. Game ini direlease pada tanggal 15 Oktober 1997.

Pada permainan ini, kerajaan dibangun oleh para pemain dengan menggunakan persediaan yang didapat dari hutan. Misalnya, kayu, batu dan emas dari dalam hutan. Juga mengembangkan pertanian untuk mendapatkan makanan seperti nasi, buah-buahan dan juga berburu hewan liar seperti rusa, babi hutan dan serigala atau memancing ikan di dekat sungai atau di laut menggunakan kapal nelayan. Tapi di game ini kita harus membangun teknologi kita untuk memperkuat pasukan dan mempertahankan benteng dengan cara meningkatkan “Usia (Age)”.
Di setiap game series dari Age of Empires seperti Kampanye atau bermain di Co-Op selalu mempunyai “usia/age” yang harus kita tingkatkan untuk untuk membuat pasukan, pertahanan dan teknologi kita semakin kuat. Game Age of Empires yang pertama antara 10.000 SM dan 400 M menggunakan latar belakang Jaman Batu, Usia Alat, Jaman perunggu, dan Jaman besi.
Di Age of Empires II dan IV yang berada di antara awal Abad Pertengahan pada tahun 476 dan berakhir pada awal Abad Modern, sekitar tahun 1500 merupakan Masa kegelapan, Zaman Feodal, Zaman Kastil ,dan Zaman Kekaisaran.

Di game Age of Empires III dan Edisi Definitif yang menggunakan latar belakang Zaman Modern, antara 1500 dan 1850: Usia Eksplorasi (Umur Penemuan sebelum Edisi Definitif), Zaman Dagang (Zaman Kolonial sebelum Edisi Definitif), Usia Benteng, Era Industri, dan Zaman Kekaisaran.
Ada game Age of Empires yang berbeda dengan yang lain yaitu Age of Mythology yang menceritakan pahlawan mitologi seperti Perseus, Achilles, Ajax dan sebagainya di Yunani dan mereka menyembah Dewa yang berbeda seperti Zeus, Poseidon, dan Hades. Di Norwegia ada pahlawan yang bernama Hersir yang menyembah kepada dewa Odin, Thor dan Loki. Di Mesir pun cuma ada Pharaoh (Firaun) dan Priests (Pendeta) yang menjadi pahlawan yang menyembah dewa di Mesir seperti Osiris. Terakhir, masyarakat Atlantis yang tidak punya pahlawan tapi bisa membuat pasukan, bangunan dan sebagainya. Di game ini juga mempunyai “Usia / Age” seperti Zaman Kuno, Zaman Klasik, Zaman Pahlawan, Zaman Mitos, dan Titan Age (hanya tersedia di The Titans).
Game Age of Empires series ini semakin terkenal dan banyak orang suka banget memainkan game ini. Kita bisa lebih tahu tentang sejarah dan karakter asli pahlawan di negara dan zaman mereka masing-masing. Di setiap seri, kita harus meningkatkan teknologi kita masing-masing.
Game ini sudah ada di Microsoft Windows; Classic Mac OS; Windows Mobile; PlayStation 2; OS X; N-Gage; Nintendo DS; Windows Phone; iOS; dan Android dan berkerja sama dengan publishers seperti Microsoft Corporation, MacSoft, Xbox Game Studios, dan sebagainya.

Di game Age of Empires II Definitive Edition ini ada kampanye yang sangat menarik untuk negara kita yaitu Indonesia, yang bereda di zaman Majapahit yang di pimpin oleh Gajah Mada (c. 1290 – c. 1364), juga dikenal sebagai Jirnnodhara adalah tokoh karakter di Indonesia yang paling terkenal yang dimana menceritakan negara kita yang pernah di jajahi oleh Mongol dan ia telah membikin sumpah yaitu “Sumpah Palapa (Palapa Oath)”.
Nah, itulah beberapa perjalanan sejarah dan kilas balik game Age of Empires yang sangat populer bagi para gamers. Kira-kira seri mana yang paling Anda rindukan untuk bisa bermain bersama? Tuliskan komentar Sobat Tikum dibawah ya.