B’Brother motor club, Komunitas Harley Davidson MC

Tikum Motor – Berbicara mengenai brand Harley-Davidson (HD) rasanya tidak aka nada habisnya sobat tikum. Motor Harley-Davidson Company sebagai pembuat sepeda motor Amerika yang bermarkas di Milwaukee, Wisconsin, ini memiliki jutaan penggemar di seluruh dunia. di negara kita Indonesia, rasanya sudah tidak terhitung jumlah penggemar dari berbagai club motor besar yang satu ini.

Saat ini tikum.id akan membahas mengenai salah satu club HD di Tangerang Selatan, dan kami merasa senang bisa menjadi bagian dalam sukacita perayaan komunitas yaitu B’Brother motor club di ulang tahun ke-4 yang baru saja berlangsung pada tanggal 9 februari 2020 di Bintaro, Tangerang Selatan.

Sedikit flashback mengenai B’Brother HD, 6 tahun yang lalu nama komunitas otomotif ini adalah D’Tetangga. ini karena bentuk bersama dari member’s D’Tetangga antara lain om Toha, om Kodrat, om Indra Dewanto, om Wahyu, om Chris, om Aga, om Idar dan om Anton.

B’Brother Harley Davidson MC

Lalu seiring perjalanan sekitar 4 tahun yang lalu mereka mengganti nama menjadi B’Brothers, dimana arti dari huruf “B” adalah Bintaro menurut Anton Yogatama salah satu mantan ketua umum (berdiri tengah).

Visi misi mereka pada saat itu ingin menyatukan warga Bintaro, Tangerang Selatan yang juga hobby bermotor Harley Davidson.

Para mantan ketua umum B’Brother di mulai dari Ketum pertama Chris Muhartawan, Ketum ke-2 Anton Yogatama, Ketum ke-3 Abraham Busro.

Type HD yang di pergunakan para member’s cukup bervariasi seperti Ultra, Road glide, Road king, Fatboy dll

Dengan Motto “Kita bukan komunitas besar, tetapi kami keluarga besar” mereka sukses menyelenggarakan event ulang tahun ke 4 kemarin dengan mengundang ratusan members HD dari berbagai club di Jabodetabek yang di mulai dari pukul 6 pagi dan menghadirkan bintang tamu Band Rock legendaris Indonesia JAMRUD.

b’brother harley davidson mc 2

Acara yang di pandu MC Narji Cagur ini sangat berlangsung meriah, hangat dan penuh kejutan. Ini di karenakan pihak panitia selaku tuan rumah menyediakan doorprize yaitu 3 unit sepeda motor bagi para biker’s undangan yang beruntung.

b’brother harley davidson mc 3
b’brother harley davidson mc 4

Pengamatan tikum.id hadir beberapa public figure dalam perayaan ke 4 BBrother, yaitu KomJen Pol (purn) Nanan Soekarna, Tukul Arwana, dan Master Chef Juna Rorimpandey.

b’brother harley davidson mc 5
b’brother harley davidson mc 6

Semoga kedepannya B’Brother Harley Davidson MC bisa semakin sukses, solid, dan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia. Sekali lagi kami dari tim redaksi tikum.id mengucapkan Happy Anniversary for B’Brother Harley Davidson motor club.

“Bikers don’t become friends, they become FAMILY”

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.