Baksos Ramadhan Bersama Mercedes-Benz W212 Club Indonesia

Bakti Sosial Ramadhan 2023 Mercedes-Benz W212 Club Indonesia (MBW212CI) tahun ini penuh dengan kesejukan dan kejutan. Apa saja kejutan itu? Simak informasi selengkapnya disini.

Bakti Sosial Ramadhan 2023 Mercedes-Benz W212 Club Indonesia (Baksos Ramadhan MBW212CI) tahun ini penuh dengan kesejukan dan kejutan. Apa saja kejutan itu? Simak informasi selengkapnya disini.

<img decoding=

Pada 16 April 2023, bertempat di Tamarind and Lime Resto Jakarta Selatan. MBW212CI telah sukses menggelar kegiatan tahunan yaitu bakti sosial untuk masyrakat sekaligus buka puasa bersama Members, beberapa klub Mercedes-Benz varian dan regional dan Yayasan Panti Asuhan.

Beberapa Yayasan dari kota Jakarta dan Bekasi yang hadir saat itu diantaranya: Yayasan Cahaya Alam, Yayasan Rohmatul Ummah dan Panti Yatim Indonesia.

Sebelum acara makan bersama-sama, kegiatan sore itu dibuka dengan Tausiyah dari Ustad Kiyai Haji Agus Dermawan, yang terus mengingatkan para tamu undangan tentang pentingnya berbuat kebaikan dengan nuansa otomotif tidak hanya di bulan Ramadhan saja, tetapi terus berkelanjutan sepanjang tahun.

Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan sambutan dari tim panitia MBW212CI yang diwakilkan oleh Sekretaris Jendral, Bapak Jhoni Gumay. Pada sore itu, beliau sekaligus memperkenalkan Duta Merceday 2023 terpilih, yang nantinya akan turut menjadi duta kegiatan-kegiata dari klub MBW21CI.

<img decoding=
<img decoding=

Turut hadir juga pada kesempatan ini berbagai tamu undangan selain members MBW212CI, seperti Sekjen IMI Pusat, Bapak Ahmad Sahroni, Sekjen Mercededes-Benz Club Indonesia, Bapak Aric dan perwakilan berbagai Klub Mercedes varian dan regional yang bernaung di bawah induk organisasi Mercedes-Benz Club Indonesia (MB Club Ina).

Pada iftar Ramadhan tahun ini, MBW212CI juga menyisipkan sebuah pengumuman tentang rekomendasi kandidat bakal calon Presiden MB Club ina periode 2023-2025, yang rencananya akan berlangsung di tahun ini pada musyawarah nasional tahun 2023. Nah, ingin tahu keseruan dan kemeriahan kegiatan baksos ramadhan MBW212CI tahun ini? Yuk, kita saksikan saja selengkapnya di channel Tikum TV.

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.